Minggu, 08 September 2013
Buat Nasi Uduk Dengan Rice Cooker
Mahasiswa perantauan pasti kangen sama masakan Bundo di Kampung. Tapi dengan menggunakan rice cooker juga bisa kok. Maklumlah, orang yang tinggal di kota kan menginginkan segalanya serba simpel dan praktis. Silakan coba deh!
Bahan Nasi Uduk di Rice Cooker :
• beras yang telah dicuci sebanyak 3 cangkir
• daun salam sebanyak 3 lembar
• serai sebanyak 2 batang
• 1 sendok teh garam atau bumbu masak seperti royco, sasa, dll
• 1 kotak atau 200 ml santan kara
• air secukupnya
Cara Membuat Nasi Uduk di Rice Cooker :
1. Masukkan beras yang sebelumnya telah kita cuci bersih ke dalam rice cooker.
2. Tuangkan santan kara dan air secukupnya dengan takaran seperti biasanya anda memasak nasi untuk 3 cangkir beras. Kemudian aduk-aduk hingga merata.
3. Nyalakan rice cooker dan tunggu hingga 3/4 masak (hampir masak) atau kira-kira 20 menitan lalu aduk-aduk lagi nasi agar nantinya nasi terasa pulen, kemudian tutup kembali.
4. Setelah nasi benar-benar masak aduk-aduk lagi.
5. Nasi uduk spesial siap untuk dihidangkan. Tambahkan bawang goreng dengan cara ditabur-taburkan untuk lebih menggugah selera.
6. Mudahkan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar